Dorong Pengelolaan Sampah dan Limbah B3, AMPHIBI Audiensi dengan DLH Jatim

FAJARLAMPUNG.COM, Surabaya, 25 Juli 2025 — Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Aliansi Masyarakat Pemerhati Lingkungan Hidup dan B3 Indonesia (AMPHIBI) Jawa Timur menggelar audiensi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Jawa Timur, Jumat (25/7). Audiensi berlangsung di ruang auditorium DLH dan disambut langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala DLH Provinsi Jawa Timur, Dr. Nurkholis, S.Sos., M.Si., M.Han., CIPA, CIHCM, serta dihadiri seluruh kepala bidang dan jajaran DLH.

Kegiatan dipandu oleh Sekretaris Dinas yang membuka acara denXXgan memperkenalkan agenda audiensi. Ketua DPW AMPHIBI Jatim, Sansul Hadi, S.O, dalam pemaparannya menjelaskan bahwa audiensi ini bertujuan untuk membangun sinergitas dalam pengelolaan lingkungan hidup di Jawa Timur. Ia menyoroti dua isu utama yakni pengelolaan sampah dan limbah B3, yang menjadi perhatian serius Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

“Kami hadir bukan hanya untuk menyampaikan kritik, tetapi juga menawarkan solusi konkret dan membangun kerja sama yang berkelanjutan dengan pemerintah provinsi,” ujar Sansul Hadi.

Menanggapi hal tersebut, Plt. Kadis DLH, Dr. Nurkholis, menyampaikan apresiasi terhadap inisiatif AMPHIBI. Ia menekankan pentingnya sinergitas antara lembaga masyarakat dan pemerintah dalam menjaga kelestarian lingkungan.

“DLH sangat terbuka untuk bersinergi dengan organisasi masyarakat, asalkan tidak hanya menyampaikan kritik tapi juga hadir dengan solusi-solusi yang aplikatif,” ungkapnya.

Dalam sesi berikutnya, seluruh kepala bidang DLH memaparkan tugas pokok dan fungsi masing-masing, termasuk program dan tantangan yang sedang dihadapi. Hal ini menjadi forum terbuka bagi AMPHIBI untuk memahami struktur kerja DLH dan memperkuat kolaborasi.

Sebelum acara ditutup, Ketua DPW AMPHIBI kembali menegaskan komitmen organisasinya untuk mendukung upaya pemerintah dengan pendekatan solutif dan aspiratif, serta menjalin komunikasi dengan stakeholder lainnya. Turut mendampingi dalam audiensi ini, Staf Ahli Hukum AMPHIBI dan Kepala Divisi Riset AMPHIBI Jatim.

Audiensi ini diharapkan menjadi awal dari kemitraan strategis antara AMPHIBI dan DLH Provinsi Jawa Timur dalam menjawab tantangan lingkungan hidup secara bersama-sama.(*)