Ribuan Warga Kawasan Meikarta Lippo Cikarang Membludak Manfaatkan Pelayanan Eazy Passport

FAJARLAMPUNG.COM – Bekasi, lmigrasi Bekasi Layani 2000 Pemohon Paspor Kolektif di Meikarta Pada hari ini Sabtu, 17 Juni 2023 Kantor Imigrasi Kelas 1 Non TPI Bekasi bekerjasama dengan Lippo Group melaksanakan kegiatan program jemput bola (Eazy Passport) di District 1 Meikarta, Cikarang, Jawa Barat yang diselenggarakan dari tanggal 12 – 18 Juni 2023 dengan kuota terbanyak se Indonesia.

Layanan Eazy Passport merupakan salah satu inovasi Direktorat Jenderal Imigrasi dalam memberikan akses kemudahan pelayanan kepada masyarakat. Kegiatan ini merupakan upaya mendekatkan diri ke masyarakat dengan memberikan layanan paspor kolektif yang dilaksanakan di luar kantor imigrasi dan menuju lokasi pemohon.

Pada kegiatan ini Kantor Imigrasi Bekasi melayani permohonan paspor baru dan penggantian paspor. Jenis paspor yang disediakan yaitu paspor biasa 48 halaman dengan biaya Rp 350 ribu dan paspor elektronik 48 halaman seharga Rp 650 ribu yang berlaku selama 10 tahun. Pemohon yang telah terdaftar akan dilayani di lokasi yang telah disiapkan oleh Manajemen Lippo Cikarang mulai jam 09.00-15.00 WIB.

“Melihat animo masyarakat yang begitu besar terhadap layanan paspor, saya berharap kedepan dapat dibuka Unit Layanan Paspor di wilayah Cikarang. Agar dapat memberikan pelayanan yang optimal ke masyarakat,” ujar Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Jawa barat, R. Andika Dwi Prasetya kepada Awak media, Sabtu (17/6/2023).

Sementara, pengelola kawasan (Town Management) Lippo Cikarang, Sue Eunike Marlene Syahduita Sjahrial mengatakan pihaknya bersyukur bisa berkolaborasi dengan Kantor Imigrasi Bekasi juga kepada Lippo Mal sebagai pengelola Meikarta untuk memberikan tempatnya

“Kami sangat merasakan warga kami Lippo Cikarang betapa tenan tenan industri dan komersial kami sangat membutuhkan pelayanan e-paspor perpanjangan dan pergantian paspor di area ini,” katanya.

Kami merasakan juga menginginkan adalanya kantor pelayanan imigrasi disini minimal ada pelayanan ezzy paspor seperti yang kita selenggarakan selama sepekan ini

Pada saat kami membuka pendaftaran awal itu sudah 400 orang yang mendaftar dan cepat sekali bahkan sebelum kegiatan ini terselenggara sudah penuh. Maka khusus di hari Sabtu dan Minggu ini ditambah kuotanya dan luar biasa 2 kali lipat kuota yang kita tambahkan dan langsung penuh juga,” ungkapnya.

Kita berharapa pelayanan seperti ini kedepannya lebih sering diselenggarakan untuk masyarakat disekitar terutama warga Lippo Cikarang serta para tenan tenan indistri dan komersial mendapatkan manfaat. (Advertorial)