Banten

Pascabanjir Pandeglang, DPD KNPI Bersama BPBD Salurkan Bantuan Air Bersih

FAJARLAMPUNG.COM, Pandeglang – Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Pandeglang Periode 2025-2028 bergerak cepat merespons dampak pasca-bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Pandeglang. Melalui Posko Pelayanan Banjir, KNPI menyalurkan bantuan air bersih bagi warga terdampak pada Selasa (27/01/2026).

Kegiatan ini dilakukan di Kp. Surianen, kp. Eretan Desa Surianen Kecamatan Patia Kabupaten Pandeglang, pada wilayah yang benar terdampak bencana banjir khsusus nya beberapa wilayah yang pasokan air bersih nya itu terkena dampak banjir.

Entis Sumantri Sekertaris Umum DPD KNPI Kabupaten Pandeglang menegaskan. Langkah ini diambil mengingat kondisi sumber mata air dan sumur gali milik warga yang tertimbun material lumpur serta sisa banjir, sehingga tidak layak untuk dikonsumsi. Krisis air bersih menjadi masalah krusial yang dihadapi masyarakat saat ini untuk memenuhi kebutuhan dasar sehari-hari.

Sekretaris Umum DPD KNPI Kabupaten Pandeglang, Entis Sumantri, yang akrab disapa Tayo, menjelaskan bahwa aksi sosial ini merupakan bentuk nyata kehadiran pemuda di tengah kesulitan masyarakat. Dan kami akan trus membersamai masyarakat sebagai Agent Of Change dan Agent of Perubahan saya berkomitmen bahwa DPD KNPI Kabupaten Pandeglang harus menjadi harapan masyarakat.

“Pasca banjir, kendala utama warga bukan hanya luka kebutuhan pangan dan asup gizi saja tetapi akses air bersih itu sangat di butuhkan karena sumber air mereka tertimbun dan tercemar. KNPI hadir untuk memastikan kebutuhan dasar ini terpenuhi agar kesehatan masyarakat tetap terjaga,” ujar Tayo selaku Koordinator Kegiatan di lapangan.

Selanjutnya Entis menegaskan kami akan salurkan air bersih ke beberapa wilayah Kebupaten Pandeglang yang terdampak bencana banjir atau pasca bencana bukan hanya di kecamatan Patia, saja Insyallah kami akan trus berjuang dan berikhtiar sampai titik akhir perjuangan kami, amin.

Dalam pelaksanaannya, DPD KNPI Kabupaten Pandeglang 2025-2028, kali ini kami berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Pemadam Kebakaran (BPBD PK) Kabupaten Pandeglang. Sinergi ini dilakukan untuk mempercepat distribusi air bersih ke titik-titik yang paling membutuhkan pada wilayah yang terkena bencana banjir di kabupaten pandeglang.

Muiz Warga Kp. Surianen Eretan RT/RW 001/001 Desa Surianen Kecamatan Patia Menyampaikan terimakasih banyak untuk bantun air bersih yang kami terima dan warga kami yang menerima bantuan ini, karena sumur-sumur dan sumber mata air disini belum bisa di gunakan untuk minum dan memasak sekali lagi kami ucapkan terimakasih banyak, kepada DPD KNPI Pandeglang, BPBD PK Kabupaten Pandeglang, yang sudah memberikan bantuan Air bersih ini.” Ucapnya

Poin Utama Aksi Sosial KNPI Pandeglang:
1. Target Sasaran: Wilayah terdampak banjir yang mengalami kerusakan sumber mata air terparah.
2. Kebutuhan Mendesak: Fokus pada penyediaan air bersih untuk konsumsi dan sanitasi warga.
3. Kolaborasi Strategis: Bekerja sama dengan BPBD PK Kabupaten Pandeglang dalam penyediaan armada tangki air.

Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat Pandeglang selama masa pemulihan pasca-bencana. DPD KNPI Kabupaten Pandeglang berkomitmen untuk terus mengawal proses rehabilitasi wilayah terdampak melalui program-program kemanusiaan lainnya. (Denni)