PSI Rayakan Udaya Nafasakti sebagai Simbol Kebangkitan Kekuatan Baru
FAJARLAMPUNG.COM, Bantul – Ketua DPP PSI Kaesang Pangarep menegaskan bahwa kebangkitan baru PSI hanya dapat dicapai melalui kerja kolektif seluruh struktur partai.
“Saya tidak bisa mengerjakan itu sendirian. Saya pasti butuh teman dari seluruh pengurus yang ada di DPP, DPW, DPD, DPC maupun DPRT,” ujarnya dalam perayaan HUT ke-11 PSI, Minggu (16/11/2025).
Ia menambahkan bahwa kekuatan partai tidak boleh bertumpu pada pusat semata. “Percuma kalau DPP-nya kuat, tapi di tingkat bawahnya enggak,” tegasnya.
Kaesang kemudian memaparkan tema HUT ke-11 PSI, yakni Udaya Nafasakti yang bermakna kebangkitan kekuatan baru.
“Ini era baru PSI, banyak kekuatan baru yang hadir. Ada Bang Bersetari Barus, Pak Ustadz Edi Chandra, dan banyak yang segera bergabung,” katanya.
Ia bahkan menegaskan identitas baru partai. “PSI Partai Super Terbuka,” serunya di hadapan kader.
Sementara itu, Ketua DPD PSI Bantul Almira menyatakan bahwa penguatan struktur di akar rumput terus berjalan sesuai arahan DPW PSI DIY.
“Di bawah bimbingan Bapak Sunaryanta, mantan Bupati Gunungkidul, kami selalu memperkuat struktur hingga ke akar rumput,” jelasnya, Selasa (18/11/2025).
Ia menilai arahan tersebut menjadi fondasi penting bagi PSI DIY untuk tumbuh lebih solid dan terorganisasi.
Almira juga menegaskan bahwa DPD Bantul kini semakin komplet dan siap bergerak.
“Alhamdulillah kami sudah mendapatkan SK untuk DPD Bantul dan kami sangat kuat,” tegasnya.
Ia menjelaskan bahwa kini terdapat 26 pengurus KSB serta berbagai biro mulai dari ketahanan pangan, olahraga, kepemudaan, hingga pariwisata dan budaya.
“Dengan dukungan masyarakat yang semakin besar karena mereka mencintai Pak Jokowi, kami optimistis PSI bisa melaju kuat di 2029 dan 2030,” lanjutnya.
“Dengan kekuatan akar rumput, PSI akan besar, tangguh, dan siap masuk parlemen,” pungkasnya.
(waw)

